HOME / NEWS

Harga Murmer, Sate Kepel dan Chicken Mozaic jadi New Alacarte Surabaya Suites Hotel di Masa Pandemi

Food & Beverages

/ 2021-06-30

Harga Murmer, Sate Kepel dan Chicken Mozaic jadi New Alacarte Surabaya Suites Hotel di Masa Pandemi

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Surabaya Suites Hotel (SSH) terus berinovasi meracik kuliner. Kali ini, dengan me-launching New Alacarte murah meriah (murmer) "Sate Kepel dan Chicken Mozaic", yang merupakan perpaduan ayam dan ikan salmon.

"Ada pembaruan menu baik di cafe taman, resto kartini, maupun room yang sudah familiar di Surabaya Suites Hotel. Starting menu ini dari jam 11 siang sampai 11 malam untuk yang reguler. New alacarte ini spesial karena ada kombinasi dengan vegetables," terang Mudofir, Chef Surabaya Suites Hotel, Selasa (30/6/2021).

"Istimewanya, new alacarte ini salmon kita pouch dengan saus lalu kita kasih dengan bahan tradisional yakni santan," paparnya.

Menurut chef yang sudah malang melintang di dunia perhotelan dan kuliner ini, new alacarte yang di-launching SSH ini sekaligus untuk mempermudah masyarakat dalam mendapatkan kuliner yang sehat, murah, dan mengandung kandungan yang dibutuhkan tubuh.

"Alacarte ini on daily, hari tertentu. Untuk harganya pun tidak terlalu dalam untuk merogoh saku. Kisaran harga 50-an ke atas, tidak sampai dua ratusan lah," pungkasnya. (nf/ian)

Sumber dari : https://bangsaonline.com/berita/92743/harga-murmer...